Mengenai Peristiwa Ambon | |
|
Date: Mon, 2 Aug 1999 00:11:22 +0900 From: Ikhwan <ikhwan@ambon.wasantara.net.id> Reply-To: pk-timur@egroups.com Subject: [pk-timur] PEMBANTAIAN DI KAMPUS UNPATTI AMBON Saudara-saudara muslim...Yang dirahmati Allah SWT. Assalamu'alaikum Wr. Wb. Kerusuhan Ambon, menyisakan begitu banyak kenyataan pahit yang diderita oleh umat Islam. Khusus kami aktifis Lembaga Dakwah Kampus Unpatti, kebrutalan yang dilakukan oleh warga kristen Ambon terhadap warga muslim lebih khusus lagi mahasiswa dan dosen muslim begitu menyedihkan. Setelah warga kristen ini membakar dan merusak dosen muslim kami, (tercatat 5 dosen muslim terbakar rumahnya - semuanya adalah pembina kami di LDK Unpatti, dan 7 orang dosen dirusak rumah), kini mereka melakukan pembantaian terhadap dosen muslim. KRONOLOGIS PEMBANTAIAN DOSEN, ASISTEN DOSEN DAN MAHASISWA DI KAMPUS UNIVERSITAS PATTIMURA AMBON SAAT KERUSUHAN DI AMBON Kisah Pembantaian dosen dan pembunuhan mahasiswa serta asisten dosen yang terjadi di kampus Universitas Pattimura Ambon begitu tragis dan menyayat hati. Bagaimana tindakan kita mensikapi ini??? Apa kita hanya diam seribu bahasa, tanpa melakukan apa-apaÉ.? Kami menuturkan untuk anda kisah ini. Saat kerusuhan terjadi hari Senin pagi, 26 Juli 1999 salah seorang dosen Fak. Pertanian UNPATTI (Ir. Husen Salampessy) berada di rumahnya yang terletak di perumahan dosen bersama beberapa orang mahasiswa dan seorang asisten dosen yang letaknya di lokasi Kampus UNPATTI. Saat mereka berada di dalam rumah tiba-tiba pintu rumah digedor, namun melihat gelagat para gerombolan pemuda itu, pak dosen akhirnya mengambil jalan untuk harus menyelamatkan diri segera. Akhirnya bersama 3 orang mahasiswa dan 2 orang saudaranya keluar melalui pintu belakang untuk menyelamatkan diri. Mereka lari menuju Denzipur, yang melewati jalan kampus dengan prediksi bahwa didaerah kampus aman. Ditengah perjalanan mereka bertemu dengan beberapa orang pemuda Nashrani. Mereka sempat bersalaman dengan gerombolan itu. Namun tak jauh dari situ mereka berpapasan dengan salah seorang dosen nashrani dan menyalami sang dosen. Dengan tidak berbasa-basi si dosen nashrani memberi isyarat dengan kedipan mata kepada gerombolan tadi untuk menghajar pak Ir. H. Salampessy. Gerombolan kristen akhirnya mengejar pak dosen dan mengepung mereka diantara Fakultas Teknik dan Fakultas Pertanian UNPATTI. Akhirnya pak dosen di hajar gerombolan biadab itu. Awalnya pedang dihunus ke perut pak dosen tetapi mental, terkena ikat pinggang. Pedang dihembuskan lagi ke arah kepala namun pak dosen menunduk dan melukai salah seorang dari gerombolan mereka. Belum sempat beliau berdiri pada posisi normal parang kembali melayang dan menebas telinga kiri hampir putus, salah seorang memeukul mata kiri beliau dengan gagang parang. Beliau disiksa sampai babak belur. Dengan sekuat tenaga beliau berusaha menyelamatkan diri dengan sekujur badan yang penuh dengan luka dan darah. Pak dosen lari keluar kampus melalui pintu kampus dan disergap gerombolan lain yang berada di sekitar kampus. Tak lama kemudian muncul aparat keamanan dari Pasukan Huru Hara (PHH) dan beliau berhasil diselamatkan. Beliau dibawa ke tempat pengungsian Denzipur asrama tentara Poka. Beliau kemudian dibawa ke Rumah sakit bersalin Al-fatah Ambon yang selama kerusuhan difungsikan menjadi rumah sakit umum. Beliau masih terbaring dirumah sakit dan belum bisa memberikan keterangan karena kondisi yang masih lemah dan tak berdaya. Bersama dengan Bapak dosen terdapat 2 orang saudara perempuannya (Nur dan Hawa). mereka dibiarkan lari meloloskan diri tanpa diganggu sedikitpun juga. mereka inilah yang menjadi saksi mata atas penganiayaan Bapak Dosen Fak. Pertanian UNPATTI dan UNIDAR (Ir. Husen Salampessy), Pelemesen Latuconsian (mahasiswa Fak. Pertanian Kehutanan UNPATTI) dan Rajab La Idi, SP (Asisten Dosen Fak. Pertanian). Setelah 2 hari kejadian kabar tentang berita tersebut terungkap/terdengar. Akhirnya aparat keamanan mencari mahasiswa dan asisten dosen tersebut. Dan mereka menemukan Teddi panggilan akrab Pelemesen Latuconsina dalam keadaan tergantung di pohon akasia bersama dua buah ban mobil yang dibakar didepan BRI Universitas Patimura. Mahasiswa Fakultas Pertanian Universitas Pattimura itu ternyata telah syahid, dalam keadaan yang sangat tragis. Dia hampir tidak dikenal. Setelah dibawa ke Rumah sakit Al Fatah. Keluarganya sempat mengenali 2 ujung kakinya yang tidak terbakar. Kabar tentang Rajab La Idi, SP sampai sekarang belum di temukan. Entah bagaimana khabarnya sekarang. Kalaupun beliau tidak ditemukan mudah-mudahan beliau menjadi syahid dan diurus para malaikat Allah. Amin. Diceritakan oleh saksi mata : Nur dan Hawa T. Ancaman keselamatan jiwa dan kampus yang telah dikuasai oleh orang kristen dan kehilangan tempat tinggal menyebabkan 35 persen mahasiswa muslim Unpatti dari kurang lebih 9.000 mahasiswanya terancam kuliahnya. Sementara puluhan mahasiswa yang tidak mungkin akan kembali ke kampus Universitas Pattimura berusaha untuk mencari kampus (Universitas Negeri) yang siap menampung mereka. Bantuan dari ikhwan - akhwat tentang informasi ini sangat kami butuhkan untuk kelanjutan studi saudara muslim mahasiswa Ambon. Mari kita selamatkan generasi muslim intelektual iniÉÉÉÉ. Hingga kini tercacat rekan kami mahasiswa muslim meninggal dalam korban kerusuhan ini ada 4 orang, a. l. : 1.. Jamrah (Mahasiswa Fakultas Hukum, angkatan 95) "aktifis LDK yang meninggal kena tembak peluru aparat di Poka" 2.. Teddy Salampessy (Mahasiswa Fak. Pertanian Jurusan Kehutanan yang telah menyelesaikan ujian skripsinya, tinggal diwisuda) "dipotong, digantung kemudian dibakar jasadnya". Korban luka dari mahasiswa muslim yang tercacat oleh Tim LDK Peduli 15 muslim dan ratusan mahasiswa rumahnya terbakar. Sebagian besar mahasiswa ini mengungsi bersama ribuan pengungsi lainnya di Masjid Al Fatah Ambon, Lantamal Halong dan Denzipur Rumah Tiga daam kondisi yang cukup memprihatinkan, karena kekurangan bahan pangan. Selamat jalan sahabat-sahabat kami, kalian adalah syuhadah-syuhadah muda yang menyemangati kami untuk membela agama ini. Jiwa yang telah kalian korbankan akan menjadi penyemai semangat jihad kami... Ali Husni Ketua Pos LDK Peduli Lembaga Dakwah Kampus Al Ikhwan Universitas Pattimura Ambon Rekening LDK Peduli : 1.. Tahapan BCA Cabang Ambon No. 0440033458 atas nama ; HUSEIN KADIR/ SAADIA ULUPUTTY 2.. Tabungan Plus BNI Cabang Ambon No. 780031046901 atas nama : SAADIA ULUPUTTY |
|
Program Kerja | Koleksi | Anggota | Indeks Artikel |