| |
|
16. ISA IBN MARYAM A.S. DALAM AL-QUR'AN AL-KARIM ------------------------------------------------------------ (5: 110 - 111) Ketika Allah mengatakan: Hai Isa putra Maryam! Ingatlah kurniaKu kepada engkau dan kepada ibu engkau, ketika Aku menolong engkau dengan Ruh Suci, dan engkau berkata-kata kepada manusia dalam buaian dan sesudah dewasa, dan ketika Aku ajarkan kepada engkau Kitab, Hikmat, Taurat dan Injil; dan ketika engkau membuat dari tanah bentuk burung dengan izinKu, kemudian engkau hembus ke dalamnya, lalu ia menjadi burung dengan izinKu; dan engkau sembuhkan orang-orang buta dan orang yang berpenyakit lepra dengan izinKu, dan ketika engkau mengeluarkan orang mati dengan izinKu, dan ketika Aku tahan Bani Israil menentang engkau ketika engkau mengemukakan kepada mereka keterangan-keterangan yang jelas, lalu orang-orang yang tidak percaya dari antara mereka mengatakan: Ini tidak lain dari sihir yang terang. Dan ketika Aku wahyukan kepada para hawari: Berimanlah kepada Aku dan kepada RasulKu! Mereka mengatakan: Kami beriman dan saksikanlah bahwa kami sesungguhnya muslimin." (5:116 - 117) Dan ketika Allah mengatakan: "Hai Isa putra Maryam! Apakah engkau mengatakan kepada orang-orang: Ambillah aku dan ibuku sebagai dua tuhan selain dari Allah? Isa rnengatakan: Maha Suci Engkau! Tiada sepatutnya aku mengatakan apa yang bukan hakku menyebutnya. Kalau kiranya aku mengatakan itu, tentulah Engkau telah mengetahuinya; Engkau mengetahui apa yang ada dalam diriku dan aku tidak mengetahui apa yang ada pada Engkau; sesungguhnya Engkaulah yang Maha Mengetahui perkara-perkara yang ghaib. Aku tidak pernah mengatakan kepada mereka selain dari apa yang telah Engkau perintah aku mengatakannya, yaitu: Sembahlah olehmu akan Allah, Tuhan aku dan Tuhan kamu! Dan aku adalah saksi terhadap mereka, selama aku berada di antara mereka, dan setelah Engkau mengangkat aku, Engkau adalah Pengawas mereka dan Engkau atas segala sesuatu adalah saksi." |
|
|
|
| Indeks Antar Agama | Indeks Artikel | | ISNET Homepage | MEDIA Homepage | Program Kerja | Koleksi | Anggota | |