Permasalahan Sekitar Kitab Suci

oleh Dr. Tom Jacobs, SJ.

Indeks Kristiani | Indeks Artikel | Tentang Penulis
ISNET Homepage | MEDIA Homepage | Program Kerja | Koleksi | Anggota

 

03. Bagaimana sejarah terjadinya Kitab Suci?
 
JAWABAN  DR.  TOM  JACOBS  SJ: Sejarah terjadinya Kitab Suci
kristiani, cukup  panjang.  Sebab,  itu  berarti  terjadinya
sejarah  PL,  sejarah  pengungkapan  iman bangsa Israel, dan
sejarah PB, pengungkapan iman Gereja perdana. Baik PL maupun
PB  terdiri  dari  aneka  tulisan.  Maka  baik  PL maupun PB
mempunyai aneka sejarah. Setiap buku atau karangan mempunyai
sejarahnya   sendiri.   Tetapi  ciri  umum  sejarahnya  yang
terdapat dalam hampir semua tulisan  itu,  ialah  bahwa  apa
yang  hidup di dalam jemaat dan yang dikenal dari komunikasi
iman  mereka,  oleh  seorang  pengarang  tertentu   kemudian
dirumuskan  dan  dibukukan.  Maka  secara umum, yang berlaku
tentang  sejarah  semua  tulisan  Kitab  Suci  ialah   "dari
penghayatan  iman  kepada  pengungkapan  iman," dan kemudian
"sampai kepada perumusan dan penulisan iman" itu.
 
-------------------------------------------------------
Permasalahan Sekitar Kitab Suci oleh Dr. Tom Jacobs, SJ.
Cetakan keempat: 1996 (ISBN 979-413-982-3)
Penerbit Kanisius, Jln. Cempaka 9, Deresan, Yogyakarta 55281
Telp.(0274) 588783, 565996, Fax.(0274) 563349
Kotak Pos 1125/Yk, Yogyakarta 55011

Indeks Kristiani | Indeks Artikel | Tentang Penulis
ISNET Homepage | MEDIA Homepage | Program Kerja | Koleksi | Anggota

Please direct any suggestion to Media Team