Permasalahan Sekitar Kitab Suci

oleh Dr. Tom Jacobs, SJ.

Indeks Kristiani | Indeks Artikel | Tentang Penulis
ISNET Homepage | MEDIA Homepage | Program Kerja | Koleksi | Anggota

 

106.  Apakah seluruh surat Paulus dikarang oleh Paulus
      sendiri?
 
JAWABAN  DR.  TOM JACOBS SJ: Apa yang dimaksud disini dengan
"seluruh surat Paulus"? Kalau yang  dimaksudkan  itu  semua
surat  yang mempunyai nama Paulus, ini berarti ada 13 surat;
lalu harus dikatakan bahwa tidak semua dikarang oleh Paulus.
Menurut  penyelidikan  para  ahli,  surat  yang  betul-betul
berasal dari Paulus  sendiri,  walaupun  mungkin  surat  itu
ditulis dengan  tangan  seorang  sekretaris,   namun didikte
oleh Paulus,  adalah:  (a) 1Tes,  (b) Fil,  (c) Flm,     (d)
1Kor, (e) Gal, (f) 2Kor, (g) Rm. Sedangkan yang ditulis oleh
muridnya adalah: (a) Kol, (b)  Ef  (yang  merupakan  semacam
saduran  dari  Kol),  (c)  surat-surat Pastoral, yakni 1 dan
2Tim  dan  Tit  yang  semuanya  ditulis   bersama-sama   dan
kait-mengait,  dan akhirnya (d) 2 Tes. Surat-surat itu masih
berdasar pada ajaran Paulus  dan  kesaksian  Paulus,  tetapi
tidak  ditulis  atau  didikte oleh rasul Paulus sendiri. Itu
lebih mencerminkan ajaran Paulus dan berasal dari lingkungan
Paulus.
 
-------------------------------------------------------
Permasalahan Sekitar Kitab Suci oleh Dr. Tom Jacobs, SJ.
Cetakan keempat: 1996 (ISBN 979-413-983-1)
Penerbit Kanisius, Jln. Cempaka 9, Deresan, Yogyakarta 55281
Telp.(0274) 588783, 565996, Fax.(0274) 563349
Kotak Pos 1125/Yk, Yogyakarta 55011

Indeks Kristiani | Indeks Artikel | Tentang Penulis
ISNET Homepage | MEDIA Homepage | Program Kerja | Koleksi | Anggota

Please direct any suggestion to Media Team