Doa Sang Katak

oleh Anthony de Mello SJ

Indeks Islam | Indeks Sufi | Indeks Artikel | Tentang Penulis

ISNET Homepage | MEDIA Homepage | Program Kerja | Koleksi | Anggota


NAMA TERKENAL SUATU PENJARA

Mereka membanggakan diri karena selalu masuk akal hal yang selanjutnya mau mereka buktikan dengan cara-cara yang mengejutkan:

Seorang Gubernur mengunjungi suatu Lembaga Pemasyarakatan dan berbicara dengan seorang gelandangan yang mohon pengampunan.

"Apa yang kurang dengan tempat ini? Engkau tinggal lebih enak di sini daripada dulu-dulu bukan?"

"Ya tuan," jawabnya, "Tetapi saya tetap ingin keluar."

"Apakah engkau tidak mendapat makan cukup?"

"Mereka memberi cukup makanan. Ini bukan soalnya."

"Lalu apa?"

"Ah tuan, hanya ada satu keberatan saya terhadap tempat ini: reputasi tempat ini yang diketahui di seluruh negeri."

(DOA SANG KATAK 1, Anthony de Mello SJ,
Penerbit Kanisius, Cetakan 12, 1996)

Indeks Islam | Indeks Sufi | Indeks Artikel | Tentang Penulis
ISNET Homepage | MEDIA Homepage | Program Kerja | Koleksi | Anggota

Please direct any suggestion to Media Team